Kamis, 21 Juni 2012

Sejarah MAN PURWAKARTA


Sebelum Madrasah Aliyah Negeri Purwakarta berrdiri terlebih dahulu PGAA (PGA 6 tahun ), yang didirikan pada tahun 1968 oleh BPH 5 Kabupaten Purwakarta, yaitu Bapak H. Endang Iskandar CS (status PNS P dan K) yang diresmikan digedung bioskop Priangan pada bulan Februari 1968 dengan jumlah siswa 80 orang dan sebagai direkturnya (kepala Madrasah) ditunjuk bapak Sayuti Sirajudin, BA.
       Lokasi Belajar pada waktu itu di SDN Ahmad Yani 1, tpatnya sekarang SDN 1 cipaisan (menumpang) dan dirumah bapak H. Sulaeman, tepat bersebrangan dengan SDN 1 Cipaisan. juga menempati Garasi dan gudangnya.
       pada tahun 1970 PGAA (PGA 6 tahun ) pindah ke Asrama Polisi (ASPOL) tepatnya dnegan balai kelurahan Cipaisan. mengapa ASPOL ? sebab tanah yang dibangun madrasah diniyah itu milik seorang tokoh dikaum purwakarta. hanya karena waktu itu didirikan sekolah tekhnik negeri (STN) yang sekarang menjadi SMPN 7, Madrasah itu digunakan sementara. setelah STN mempunyai bangunan sendiri, madrasah ini digunakan ASPOL (POLANTAS)
       pada tahun 1970 karena PGAA (PGA 6 Tahun) tidak memiliki tempat belajar, setelah melalui proses permohonan kepada kepala polisi Purwakarta (POLRES) polisi bersedia pindah. kemudian oleh pemilik tanah dan bangunan tersebut dipersilahkan untuk dipergunakan kembali oleh madrasah, dalam hal ini PGAA (PGA 6 tahun).
        PGAA (PGA 6 tahun) ini berdirinya hanya 6 tahun angkatan (lulusan), yaitu angkatan 1973-1979. karena lahirnya keputusan mentri agama (KMA) no. 40 tahun 1979 seluruh PGA Swasta dihapus, dan PGA Negeri hanya ada paada satu wilayah keresidenan. untuk keresidenan purwakarta bertempat dikecamatan cilamaya kabupaten Karawang, sebagai pengganti PGA Swasta Purwakarta dijadikan :
1. Madrasah Tsanawiyah Negeri Purwakarta (SLTP)
2. Madrasah Aliyah Swasta Purwakarta (SLTA) tahun 1983
yang sekarang menjadi MAN berdasarkan SK Menag No. 244 tahun 1993 tanggal 25 Oktober 1993 yang beralatkan di Jl. Veteran No. 299 Kelurahan Ciseureuh Kec. Purwakarta Kab. Purwakarta




Catagories:

Man Purwakarta, Manpurwakarta.com. Man Purwakarta

0 komentar:

Posting Komentar